Kamis, 08 Agustus 2019

Interview Kerja dan Hal-hal yang Harus Kamu Persiapkan

Jadi job seeker itu hal yang melelahkan. Trust me, secapek-capeknya kuliah, menurutku lebih capek ketika udah lulus sekolah atau kuliah dan harus menghadapi yang namanya fase mencari kerja. Huft!
Oh iya, karena 'susah'nya itu, justru kita perlu mempersiapkan segala halnya dengan maksimal. Gak boleh asal-asalan. Aku lupa kata-katanya dari siapa, saat kita mencari kerja itu ibarat lagi pedekate. Perusahaan berusaha mengenal kita, dan kita pun mesti berusaha mengenal si target alias perusahaan itu.
Well, biasanya dalam proses rekrutmen kerja ada yang namanya tahap interview. Di tahap ini tuh bisa bikin kita deg-degan parah. Soalnya kadang tahap ini ditaruh di step terakhir dalam proses rekrutmen. Pastinya, kita gak boleh menyia-nyiakan kesempatan itu! Terus, apa aja sih yang harus disiapkan?
1. CV
Ini adalah bahan jualan kita kepada recruiter! Jangan sampai gak bawa CV yang di-print ya! Fyi, aku biasanya pakai Canva buat bikin CV. Banyak pilihan tema yang lucu dan tentunya mudah buat diedit! Biasanya yang harus dicantumkan itu kayak nama, alamat, profil singkat, skill, pengalaman, dan pendidikan. Karena CV ini sifatnya menjual, maka yang kita harus mencantumkan informasi selengkap-lengkapnya, tapi dengan catatan 'sesingkat-singkatnya'. Menurutku sih, CV adalah gambaran dari diri seorang job seeker. Jadi, semua yang ada di CV ya itu adalah kamu. Jangan sampai CV kita keliatan lebay atau warna warni dengan warna yang mencolok.
2. Pakaian
Aku pernah salah kostum. Lol. Menurutku, pakaian yang kita kenakan gak mesti hitam putih yang formal banget. Pakaian saat interview itu bergantung ke perusahaan apa sih kita apply kerja? Misal ke creative industri, kita bisa pakai kemeja yang rapi dan celana bahan. Pokoknya yang penting rapi dan sopan. Intinya sih, cari tahu dulu perusahaan apa yang akan jadi tempat kerja kita nantinya. Berusahalah! Wkwkw
3. Latihan ngomong depan kaca
Memang sih, kita nggak tahu pertanyaan apa aja yang bakal diajukan sama recruiter. Tapi biasanya ada pertanyaan-pertanyaan dasar kayak menceritakan diri, termasuk kelebihan dan kekurangan diri sendiri. Sederhananya, kita bisa latihan bicara depan kaca dan merangkum kata-katanya.
-Coba ceritakan tentang diri kamu:
Pertanyaan ini bisa dijawab dengan nama lengkap, tinggal dimana, anak ke berapa, pokoknya hal hal basic mengenai diri sendiri. Let them know you! Tapi ya nggak terlalu terbuka juga. Kasih tau hal yang memang perlu dikasih tau. Hihi
-Kelebihan dan kekurangan diri
Kalau kelebihan bisa dijawab dengan keahlian yang relate sama job yang kita apply. Misalnya ketika apply sebagai content writer, berarti skill yang mesti kita punya adalah menulis. Buat kekurangan, jangan sebutin kekurangan yang justru membuat nilai kamu jadi minus di depan recruiter. Oh iya, bisa tambahkan solusi dari setiap kelemahan kita.
-Pengalaman
Kadang sebagai fresh graduate merasa bingung saat coba ceritain pengalaman, but it's okay. Kita bisa ceritain pengalaman sederhana dalam hidup kita kok! Misal ikut kegiatan A, terus kontribusi kita apa di sana. Pengalaman-pengalaman berharga lainnya juga bisa kita gunakan sebagai ajang show off di depan recruiter. Misalnya ikut lomba A, atau dapat penghargaan apa, dll, dsb. Kasih tahu sisi terbaik dari diri kita, ya!
4. This is your time, jangan terlambat!
Jangan pernah terlambat! Yes, aku yakin pasti orang-orang gak suka sama yang namanya nunggu. Datanglah 'minimal' tepat waktu. Maksimalnya, ya.. beberapa menit sebelum waktu interview dimulai. Buktikan kalau kamu yang terbaik.
5. Jangan lupakan portfolio!
Jangan cuma bawa CV, bawalah hasil karya kamu! Biarkan mereka tahu apa yang sudah kamu buat atau kamu kerjakan!
Mungkin itu beberapa hal yang mesti kita persiapkan sebelum interview. Lakukan yang terbaik dan jangan lupa berdoa! Hehehe
Aku selalu percaya sama yang namanya waktu yang tepat, tapi jangan lupain yang namanya usaha ekstra! Hehe
Good luck~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagaimana postingan kali ini? Silakan isi dikolom komentar. :))